Kamis, 26 Februari 2009

Standar Penulisan Tesis MPI-UMS

Penulisan Tesis/Usulan Tesis MPI-UMS hendaknya memenuhi beberapa hal:
1. Sesuai dengan Konsentrasi Studi (Pendidikan Islam, Pemikiran dan Peradaban Islam, Hukum Islam dsb), jangan menyeberang atau mengambil kapling konsentrasi studi orang lain.
2. DItulis dengan pendekatan ilmiah, meskipun tetap dengan dalil-dalil naqli, tetapi harus disertai penjelasan aqliyah yang sistematis sehingga mudah dicerna oleh siapapun muslim maupun non-muslim, setuju atau tidak setuju.
3. Judul/topik orisinil belum diangkat oleh orang lain. Kalau tidak baru sama sekali harus ada unsur kebaruan yang membedakan dengan penelitian lain yang sudah ada.
4. Referensi buku-buku, jurnal dan hasil-hasil penelitian yangberkualitas.

Minggu, 15 Februari 2009

Tugas Akhir Pendekatan dalam Kajian Islam

Tugas akhir mata kuliah Pendekatan dalam Kajian Islam untuk kelas khusus DDII dapat dilihat di SINI.

Tugas Akhir Islamic Worldview untuk Kelas Reguler (Rasyid Ridha dkk)

Untuk tugas akhir perkuliahan Islamic Worldview kelas reguler (Rasyid Ridha dkk) dapat di tengok di SINI (Office 97-2003) atau di SINI (office 2007

TUGAS AKHIR ISLAMIC WORLDVIEW KELAS DDII

Diberitahukan kepada mahasiswa semester I MPI-UMS kelas khusus DDII, bahwa tugas anda untuk perkuliahan "Pandangan Dunia dan Konsep Ilmu ISlami" (Islamic Worldview and Concept of Knowledge) berupa :
Penulisan Makalah Ilmiah dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Tema makalah: mencermati ghazwul fikri, pemikiran Islam kontemporer, pemikiran-pemikiran menyimpang tentang Islam, terutama yang berkembang di Indonesia
2. Makalah ditulis dengan kaidah-kaidah standar ilmiah, seperti kelengkapan dan keakuratan rujukan.
3. Makalah diketik 1,5 spasi dengan kertas ukuran kuarto (A4)sepanjang 10-15 halaman
4. Makalah harus dikumpulkan via emal selambat-lambatnya 15 Maret ke alamat: mpiums@gmail.com

Tim Teaching
Dr. Hamid Fahmi Z
ADian Husaini, M.A.
Adnin Armas, M.A.
Henry Shalahuddin.

Selasa, 10 Februari 2009

PENERIMAAN MAHASISWA BARU MPI UMS 2009

* Masa Studi, Konsentrasi Keilmuan dan Kurikulum

Masa Studi pada Program Magister Pemikiran Islam selama 4 semester (2 tahun) dengan 3 semester untuk perkuliahan teoritik dan 1 semester untuk penulisan tesis.

Berdasarkan visi, misi dan paradigma keilmuan di atas, PMPI-UMS membuka konsentrasi studi (keilmuan) sebagai berikut:

1. Manajemen Pendidikan Islam (MPdI)

2. Sosial Budaya Islam (SBI)

3. Sosial Politik Islam (SPI)

4. Fikih dan Hukum Islam (FHI)

5. Pemikiran dan Peradaban Islam (PPI)

6. Al-Fiqh al-Islamy wa Ushuluh (Kelas Internasional Berbahasa Arab)


* Fasilitas

PMPI-UMS menyediakan fasilitas:

1. Sumberdaya Dosen dan Narasumber yang berkompeten

2. Ruang Kuliah Ber-AC, Multimedia dan Jaringan Internet (Journal based teaching)

3. Perpustakaan yang memadai baik Perpustakaan Pusat (Universitas) maupun Perpustakaan Pascasarjana

4. Seminar Ilmiah (Interdisiplinary sharing) berkala.

5. Konsumsi

6. Komputer dan Internet gratis.


* Pendaftaran:

Untuk peserta individual mendaftarkan diri secara langsung ke kantor Program Pascasarjana. Sedangkan untuk peserta kelompok (kolektif) dikoordinir oleh Ketua Kelompok, yang bertanggungjawab penuh atas anggota kelompoknya.


Syarat Pendaftaran:

1. Syarat Akademik: memiliki Ijazah S1 dari PTN, PTS dan PT Luar Negeri.

2. Syarat Administratif:

a. Membayar pendaftaran sebesar Rp 200.000,-

b. Mengisi formulir pendaftaran

c. Fotokopi Ijazah S1 yang dilegalisir

d. Pas Foto ukuran 3x4 (4 lembar) dan 2 x3 (4 lembar)

e. Fotokopy KTP atau kartu identitas lainnya,

f. Rekomendasi dari Dosen/pembimbing dan atasan bagi yang bekerja.

3. Setelah dinyatakan diterima, menyerahkan:

a. Surat keterangan Dokter

b. Surat Ijin atasan bagi yang bekerja

c. Bukti penjamin studi (kalau ada)

d. Bukti pembayaran SPP semester I


Tempat Pendaftaran: Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Surakarta, Kampus II UMS, Jl. A. Yani Pabelan Tromol Pos 1 Kartasura Surakarta 57102, Telp./Fax. (0271) 730772, email: mas1syam@yahoo.com.


Waktu Pendaftaran dan Permulaan Kuliah:

a. Semester Gasal : 1 Mei s/d 31 Juli, Perkuliahan di mulai September.

b. Semester Genap : 1 Desember s/d 28 Pebruari, Perkuliahan di mulai Maret.

KULIAH TERAKHIR SMT I Kelas DDII

Untuk perkuliahan terakhir, Jumat-Sabtu, 13-14 Pebruari 2009 diatur dengan pola pembagian waktu sebagai berikut:

1. Jumat, 13 Pebruari 2009:
- Pukul 08.00-15.00 : Dirasat Quraniyyah (Dr. M. A.Khaliq Hassan el-Qudsy, M.A., M.Ed)
- Pukul 15.30-20.30 : Met Fahm Nusus (Dr. M. Muinudinillah Basri, Lc, M.A)
2. Sabtu, 14 Pebruari 2009:
- Pukul 08.00-15.00 : Islamic Worldview dan Concept of Knowledge (Adnin Armas, M.A *)
- Pukul 15.30-20.30 : Met. Fahm Nusus (Dr. M. Muinudinillah Basri, M.A.)

-----------------
*) Dr. H. Hamid Fahmi Zarkasyi berhalangan dan diganti oleh Adnin Armas, M.A. cd. Dr.

Minggu, 08 Februari 2009

Disain Usulan (Proposal) Tesis

Bagi mahasiswa yang akan menyusun Proposal Tesis baik untuk memenuhi tugas mata kuliah Pendekatan dalam Kajian Islam (smt I), maupun untuk keepentingan mengajukan proposal Tesis (smt II-III) dapat memperhatikan materi "DISAIN USULAN PENELITIAN TESIS" sebagaimana tertuang dalam presentasi berikut!

Kurikulum Magister Hukum Islam (Fiqh wa Ushuluh)

المواد الدراسية

عدد الحصة

1. أصول التفسير(Studi Quran)

2. أصول الحديث (Studi Hadis)

3. الثقافة الإسلامية. (Pemikiran dan Peradaban Islam)

4. أصول الفقه. (Ushul Fiqh)

5. فقه النوازل (Fiqh Kasus)

6. مناهج الفتوى (Metodologi Fatwa)

7. القواعد الفقهية . (Qaidah Fiqh)

8. المعاملة الاقتصادية المعاصرة .(Ekonomi Islam Kontemporer)

9. تقنين الشريعة الإسلامية. (Formulasi Perundangan Syariah Islam)

10. السياسة الشرعية (Politik Islam)

11. مناهج البحث (Metodologi Riset)

12. البحث (Tesis)

3

3

3

6

3

3

3

3

3

3

3

6

المجموع

42

Kurikulum Magister Pemikiran Islam

1 Rumpun Matakuliah (RMK) Matrikulasi

a. Bahasa Arab (Non-Tatap Muka, test Kafa’atul Lughah) 0 SKS

b. Bahasa Inggris (Non-Tatap Muka, test TOEFL) 0 SKS

2 Rumpun Matakuliah Dasar

a. Studi al-Quran 3 SKS

b. Studi al-Hadith 3 SKS

c. Perkembangan Peradaban Islam 3 SKS

d. Perkembangan Pemikiran Islam 3 SKS

3. Rumpun Matakuliah Alat Analisis

a. Pandangan Dunia dan Konsep Ilmu Islami 3 SKS

b. Pendekatan dalam Kajian Islam 3 SKS

c. Metode Fahmun Nusus Diniyah dan Ushul Fiqh 3 SKS

4. Rumpun Matakuliah Konsentrasi

Konsentrasi Sosial Budaya Islam (SBI)

a. Sejarah Perkembangan Islam Di Indonesia 3 SKS

b. Filsafat Kebudayaan Islam 3 SKS

c. Fiqh Dakwah dan Pengembangan Masyarakat 3 SKS

d. Teori Sosial Budaya Kontemporer 3 SKS

e. Konsep Kebudayaan Islam 3 SKS

Konsentrasi Pemikiran dan Peradaban Islam (PPI)

a. Sejarah Perkembangan Islam Di Indonesia 3 SKS

b. Orientalisme, Kristologi dan Kristenisasi 3 SKS

c. Pemikiran Islam Kontemporer 3 SKS

d. Metodologi da'wah dan pengembangan Masyarakat 3 SKS

e. Kapita selecta pemikiran dan peradaban islam 3 SKS

5. Rumpun Matakuliah Seminar/Lintas Disiplin

a. Seminar Interdisiplinary Sharing (minimal 4 kali seminar) 0 SKS

b. Seminar Proposal Tesis (2 kali seminar) 0 SKS

6. Tugas Akhir

Tesis 6 SKS

Jumlah total SKS 42 SKS

Kurikulum Magister Pendidikan Islamm (M.Pd.I)

No

Kelompok dan Nomenklatur Matakuliah

Bobot

1

Rumpun Matakuliah Matrikulasi (MKM)

a. Bahasa Arab

b. Bahasa Inggris (test TOEFL)

0 SKS

0 SKS

2

Rumpun Matakuliah Dasar (MKD)

a. Studi al-Quran

b. Studi al-Hadith

c. Perkembangan Peradaban Islam

d. Perkembangan Pemikiran Islam

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3

Rumpun Matakuliah Alat Analisis (MKA)

a. Pandangan Dunia dan Konsep Ilmu Islami

b. Pendekatan dalam Kajian Islam

c. Metode Fahmun Nusus Diniyah dan Ushul Fiqh

d. Metode Penelitian Kependidikan Islam

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

4

Rumpuan Matakuliah Konsentrasi (MKK)

Konsentrasi Manajemen Pendidikan Islam (MPI)

a. Filsafat Pendidikan Islam

b. Teori-teori Pendidikan

c. Teori-teori Manajemen SDM dan Kelembagaan

d. Kapita Selekta Pendidikan Islam

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

Konsentrasi Pendidikan Agama Islam (PAI)

a. Filsafat Pendidikan Islam

b. Teori teori Pendidikan

c. Teori Managemen Kelas

d. Pembelajaran dan Evaluasi Pendidikan Agama Islam

3 SKS

3 SKS

3 SKS

3 SKS

5

Rumpun Matakuliah Seminar (MKS)

a. Seminar Interdisiplinary Sharing

b. Seminar Proposal Tesis

0 SKS

0 SKS

6

Tugas Akhir

Tesis

6 SKS

Jumlah Total SKS

42 SKS

CEPETAN MILIKI CD HADITS 9 IMAM TEKS ARAB-INDONESIA

CEPETAN MILIKI CD HADITS 9 IMAM TEKS ARAB-INDONESIA
Telah hadir Kutut Tis'ah dengan teks Arab dan terjemah Indonesia Harga hanya Rp. 150.000, yang berminat hubungi Syamsul Hidayat 08122619749